Kamis, 21 Oktober 2010

LIFE ISN’T MEASURED IN MINUTE BUT IN MOMENT


Seorang bayi perempuan lahir di Jakarta, ia di beri nama Dea. Dikota lainnya yang tidak jauh dari kawasan Jakarta, lahirlah seorang bayi perempuan yang bernama Dafi. Dua orang bayi dilahirkan di tempat yang berbeda pada tahun yang sama, yang hanya berjarak 2 bulan saja. Mereka tumbuh dan berkembang di lingkungannya masing-masing.
Pada saat usia mereka berumur 5 tahun, Dea beserta keluarganya pindah ke kota yang di diami Dafi. Mereka di sekolahkan di sekolah yang sama, yaitu di salah satu taman kanak-kanak yangt idak jauh dari rumah keduanya.  Rumah mereka pun dapat di katakan dekat hanya di pisahkan oleh bunderan lapangan yang ada di tengah tengah perumahan, namun saat itu mereka belum saling mengenal satu sama lain.
6 tahun pun berlalu, di mulai dari saat mereka duduk di bangku sekolah dasar kelas 1 hingga kelas 6. Saat ini usia keduanya adalah 12 tahun dan sama sam memasuki sekolah menengah pertama (SMP). Mereka kembali di pertemukan di sekolah yang sama, di salah satu sekolah negeri yang cukup ternama di kotanya, namun saat itu mereka belum juga saling mngenal satu sama lain.
Hingga suatu ketika, saat mereka duduk di bangku kelas 9, mereka dipertemukan dalam ruang lingkup  yang lebih kecil lagi, yaitu dalam kelas yang sama. Disinilah mereka saling mengenal satu sama lain dan mulai bereman.
Pertemanan mereka pun begitu akrab, hingga mereka menginjak bangku Sekolah Menengah Atas (SMA). Ternyata tidak sampai di situ saja, bahkan saat ini mereka menjadi seorang mahasiswa di tempat yang sama dengan jurusan yang berbeda.
Kebersamaan mereka selama itulah yang membuat keduanya untuk melangkah ketahap selanjutnya, hingga mereka menyelesaikan kuliahnya dan mencari pekerjaan, hingga melangsungkan pernikahan hingga mempunyai keturunan dan hidup bahagia selamanya.
Yah begitulah mereka dalam menjalani kehidupan ini, hidup tidak di ukur dan dibatasi oleh setiap menitnya tetapi resapilah hidup ini dari setiap moment atau kenangan yang ada di dalamnya, karena dari sanalah kita dapat mempelajari dan mengerti kehidupan ini demi kehidupan yang lebih baik lagi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar